Tips & Trick: 5 Alasan Kenapa Kamu Harus “Sound Check”

Alasan Sound Check

Bayusvara.com – Artikel ini dibuat bukan dalam rangka mendikte atau menggurui tapi untuk sekedar memberi saran kepada kamu kamu yang anak band betapa pentingnya Sound Check bukan hanya buat kamu yang akan tampil tetapi juga panitia acara dan vendor penyedia sound system. Percuma toh kalau kamu sudah latian ber hari-hari tapi penampilan kamu tidak maksimal? Maka dari itu Bayszine mencoba memberi saran dalam artikel yang bertajuk 5 alasan kenapa kamu harus Sound Check.

  • Memastikan Kelayakan Alat Dari Vendor

Walaupun biasanya kamu sering meminta spesifikasi alat dari panitia ataupun langsung dari vendor namun kamu tetap harus memastikan kelayakan alat yang disediakan jauh sebelum tampil. Manfaatkan lah waktu yang disediakan untuk memeriksa tiap elemen dari sistem, mulai dari amplifier, drum set, microphone, sampai hal kecil seperti terminal listrik, jack dan kabel. Dengan mengetahui kelayakan dari alat yang akan dipakai, kamu dapat menanggulangi hambatan-hambatan teknis yang mungkin terjadi nantinya.

 

  • Mengatur Stage Layout Sesuai Kebutuhan Kamu

Mengapa stage layout itu penting? Karena setiap musisi itu unik dan posisi speaker monitor kadang tidak sesuai dengan keunikan dari musisi-musisi tersebut. Posisi menjadi penting sebab hal tersebut juga berpengaruh dengan cara berkomunikasi satu pemain dengan pemain lain dan komunikasi dalam bermain musik tentu saja hal yang penting. Maka datanglah lebih cepat pada saat sound check untuk mengatur posisi-posisi pemain di band kamu.

  • Mengatur Kebutuhan Monitor

Kamu tentu ingin bermain musik dengan mendengar permainan kamu sendiri dan permainan teman bandmu bukan? Itulah fungsi speaker monitor yang berada diatas panggung, namun hal tersebut tidak dapat terjadi dengan metode plug and play apalagi jika terdapat dua sistem mixer. Untuk itulah dibutuhkan sound check agar sound engineer vendor maupun sound engineer yang kamu bawa dapat memenuhi kebutuhan monitormu. Kamu tidak mau kan jika kamu manggung tanpa cekson lalu kamu tidak dapat mendengar permainanmu sendiri, pasti kacau.

  • Membantu Sound Engineer Dalam Mixing Band Kamu

Percayalah bahwa semua sound engineer sangat menghargai waktu sound check. Bagi sound engineer yang dibawa band, sound check sangat penting sebab disitulah mereka dapat menyesuaikan diri dengan alat-alat yang dibawa vendor. Lalu bagi sound engineer vendor, hal tersebut penting untuk menyesuaikan diri dengan band-band yang akan tampil. Sound Check juga memberikan waktu untuk kamu yang anak band, mendengar sendiri suara yang dikeluarkan oleh speaker untuk penonton.

  • Mengenal “Mas-Mas Son”

Perlu digaris bawahi bahwa semua sumber daya manusia dari vendor yang terlibat dalam pertunjukan kamu merupakan orang-orang yang nantinya akan berusaha memenuhi segala kebutuhan audio kamu, sehingga tidak ada salahnya bukan mengenal mereka secara personal? Datanglah lebih awal pada saat Sound Check  untuk sekedar berkenalan dengan mereka, nawarin rokok atau kopi dan mengingat nama mereka (terkadang anak band suka lupa sama nama para penyedia sound, sehingga mereka sering dipanggil “Mas-mas son”). Kita jamin deh kalau kamu memperlakukan orang vendor seperti kamu meperlakukan temen kerja, dia juga akan membantu kamu sepenuh hati.

Apakah kamu sudah dapat garis besar mengapa sound check itu penting? Perlu diingat bahwa saran-saran diatas bisa saja tidak relevan untuk musisi-musisi yang sudah mempunyai tim produksi sendiri untuk melakukan sound check. Namun untuk band baru yang masih harus melakukan sound check sendiri, siapkanlah alarm di handphone-mu untuk bangun dan datang lebih pagi ke venue.(A.D Lacborra)

One thought on “Tips & Trick: 5 Alasan Kenapa Kamu Harus “Sound Check”

  • April 13, 2016 at 9:02 am
    Permalink

    gue seorang soundman, yg lebih parahnya lagi gue dipanggil abang abang salon.
    Ngenes 🙁

    Reply

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

× Hubungi Kami